Jumat, 26 Februari 2010

Mengapa pesawat bisa terbang..??

Posted by Dennis Rvindo 10.35, under | No comments



Ada yang tw..??

Bumi yang kita tempati ini diselimuti dengan Atmosfer, sehingga dengan demikian terdapat gravitasi bumi, dimana benda yang memiliki berat dapat jatuh kebumi. Namun yang menjadi pertanyaan mengapa pesawat yang memiliki berat berton-ton tersebut dapat melayang diangkasa. Dari mengutip berbagai sumber , saya akan coba jelaskan mengapa hal itu bisa terjadi ( Maaf saya bukan ahli fisika, sifatnya hanya menulis kembali ). Ternyata terdapat 4 (empat) gaya yang bekerja pada pesawat terbang. Dimana gaya tersebut adalah Gaya angkat ( LIFT) atau gaya keatas, Gaya berat ( WEIGHT ) atau gaya kebawah, selanjutnya Gaya maju ( THRUST ) serta Gaya kebelakang ( DRAG ). Gaya berat ( WEIGHT ) bekerja menarik benda kembali ke bumi, sebagai contoh apabila kita melemparkan batu ke atas maka akan jatuh hal itu karena pengaruh gravitasi.

Ada 2 gaya lain yang bekerja pada pesawat selama diudara yaitu LIFT dan THRUST yang keduanya merupakan kunci untuk penerbangan. Gaya-gaya tersebut oleh para perancang pesawat diperhitungkan untuk mengatasi DRAG dan WEIGHT. Gaya angkat ( LIFT ) dihasilkan oleh permukaan sayap yang dirancang agar tekanan udara diatas permukaan lebih kecil dari bagian bawah. Gaya-gaya lain yang bekerja untuk menjaga agar pesawat tetap berada di udara yaitu THRUST. Gaya ini menarik pesawat kearah depan, biasanya gaya ini diperoleh dari putaran baling-baling ( PROPELLER ) mesin atau dorongan mesin jet. Gaya maju ( THRUST ) dan gaya angkat ( LIFT ) akan bekerja bersamaan untuk menarik pesawat kearah depan dan meninggalkan darat.

Menurut Hukum III newton tentang aksi reaksi. gaya angkat/Lift adalah "reaksi" dari "aksi" sayap pesawat yang berbentuk dan bersudut sedemikian rupa hingga saat pesawat melaju, Berdasarkan dari besarnya "sudut serang" (angle of attack) pesawat , sayap akan mendorong udara yang melewatinya kearah bawah (dikenal dengan aliran "down wash"). Prinsip yang sama juga terjadi pada pesawat helikopter. Putaran baling-baling akan mendorong udara kebawah sehingga menghasilkan reaksi gaya angkat yang menyebabkan pesawat melayang di udara.

Sayap pesawat kalau kita lihat memiliki bentuk melengkung sedemikian rupa sehingga bidang permukaan atasnya lebih lebar dari pada permukaan bawahnya, dan udara yang melewati bagian atas terpaksa bergerak lebih cepat. Hal tersebut menyebabkan terciptanya wilayah tekanan rendah di atas sayap. Perbedaan tekanan yang diatas dan dibawah itulah yang disebut gaya bubung/Lift. Makin cepat gerak maju, makin besar gaya bubung ini sampai akhirnya mengatasi gaya gravitasi. Selama pesawat tinggal landas, bilah atau kelepak sayapnya merentang untuk manambah bidang sayap dan gaya bubungnya, Sewaktu terbang, pesawat naik atau turun dengan mengubah sudut serang sayapnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Setiap komentarmu akan sangat berarti sekali buat blog ini agar bisa menjadi lebih baik untuk kedepannya, trima kasih udh berkomentar di blog ini..

Tags

Music on

Blog Archive

Sponsor